Foto yang kuambil pukul 09 pagi ini di jalan pahlawan mojosari.
Opini dari beberapa orang bijak yang mungkin pernah kita dengar kira2 seperti ini:
1. Lebih baik baju seragam itu disumbangkan ke orang yang lebih membutuhkan, daripada dicorat-coret seperti itu. (duh, seragam yang 3 tahun dipake kepanasan, uda buluk, bau, mau disumbangin? kayaknya kasihan yang nerima deh)
2. Jalan hidup masih panjang, Lulus SMA/SMK mbok ya jangan hura-hura di jalanan. ("saat2 remaja yang terindah, tak bisa terulaaang...", melly goeslaw - ku bahagia)
3. Mau jadi apa ntar, baru lulus aja urakan gitu. (temenku yang dulu ajak aku corat-coret seragam sekarang jadi juragan tebu)
4. Polisi, "hayo, bubar, bubar, kalian mengganggu ketertiban lalu lintas." (anak2 yang lulusan, "daripada korupsi uang rakyat Pak.")
5. Kalo ada lagi kuposting menyusul deh :-)
Duh, aku dulu ketinggalan rek, jadi ga ikut turing2 dan corat-coret deh...:'(
Read More......
Baru saja aku mampir di situs blogger Pasuruan. Ada hal unik yang bisa dilihat di header situsnya.
Kata yang dilingkari merah, cukup membuat pembaca tersenyum. Siapapun tahu kalau maksud dari "Ngompol" di situ adalah "berkumpul", bukan "pipis di celana".
Rupanya masih ada keraguan dalam perbedaan pemakaian ragam bahasa tulis dan ragam bahasa lisan. Ada sedikit pengalaman tentang penggunaan ragam bahasa.
Waktu sekolah saya punya beberapa teman dengan panggilan nama fauna (ga pake istilah binatang ah). Ada yang dijuluki Sapi, Kucing, Kodok, Banteng dll. Nah, pas jam kosong, teman2 ada yang iseng2 berkreasi menggambar grafiti di papan tulis. Salah satu grafitinya terbaca "koceng", ragam bahasa lisan dari "kucing"
Sebenarnya, ragam bahasa lisan tidak harus ditulis menurut kedengarannya, tapi menurut asal katanya walaupun akhirnya tidak terkesan "nJawani" seperti yang dikhawatirkan si penulis. Kata "Indonesia" dalam ragam bahasa lisan sah2 saja jika dilafalkan "Endonesya".
Oya, saya bukan ahli bahasa, bahkan bukan mahasiswa jurusan bahasa, namun setidaknya, hal ini salah satu yang saya ingat dari pelajaran di sekolah:-)
Read More......
Satu lagi kesalahan kecil google.
Oya, terakhir kali aku menyoroti tentang kesalahan "lang=id" ada yang dengan serius memosting komentar yang intinya berterimakasih telah membahasnya. beberapa minggu kemudian dia balik lagi untuk berkomentar bahwa kasalahan itu telah diperbaiki. Sayangnya di menggunakan profil anonim.
Read More......
Istifar atau Istighfar?
Salah tulis karena tidak tahu tulisan sebenarnya atau salah perkiraan ukuran font terus terpaksa diadakan pengurangan karyawan, eh huruf???
Gambar diambil dari atas motor, di jembatan Ngrame sebelah timur. Ga dibantu sapa2 loh.
Read More......